HEHA OCEAN VIEW
Rute, Harga Tiket Masuk, dan Isinya

Bolang, Girikarto, Panggang, Gunungkidul, DI Yogyakarta 0821-3460-8080 Lihat peta

HeHa Ocean View adalah tempat wisata kekinian yang sangat populer dengan banyak spot foto keren berlatar belakang laut. HeHa Ocean View bisa dijangkau dalam 1,5 jam dari Kota Jogja.

Diperbarui tgl 03 Oktober 2022

Salah satu spot foto di HeHa Ocean View (instagram.com/hehaoceanview)

Salah satu spot foto di HeHa Ocean View (instagram.com/hehaoceanview)

Masih ada orang yang tidak bisa membedakan HeHa Ocean View dan HeHa Sky View. Padahal, sesuai namanya, HeHa Sky View menawarkan pemandangan langit di atas Kota Jogja sedangkan HeHa Ocean View pemandangan laut.

Baca juga:

Meskipun sama-sama terletak di Gunungkidul, HeHa Ocean View lebih sulit dijangkau dari Kota Jogja. Selain itu, kurang sesuai untuk wisatawan yang datang bersama anak kecil atau orang tua karena harus berjalan kaki cukup jauh. Namun, HeHa Ocean View tidak pernah gagal memuaskan wisatawan yang menginginkan foto-foto keren untuk feed Instagram.

Selain outfit yang keren untuk berfoto, kita perlu menyesuaikannya dengan kondisi berangin. Ada baiknya juga untuk menggunakan sepatu karena jalannya menanjak dan menurun. Jangan lupa untuk memperhatikan prakiraan cuaca.

Rute ke HeHa Ocean View

Rute termudah dari Jogja ke HeHa Ocean View adalah melalui Jl. Imogiri Barat - Jl. Imogiri Siluk - Jl. Siluk Panggang - Jl. Panggang Wonosari. Setelah itu akan melewati jalan sempit sepanjang 9 km. Jalannya begitu sempit sehingga sulit dilalui mobil yang berpapasan. Seperti biasa, beberapa titik dijaga pemuda yang mengatur lalu lintas sehingga kita perlu menyiapkan uang kecil. Anda juga bisa mempertimbangkan naik motor saja karena sering macet parah saat musim liburan.

Tarif Parkir di HeHa Ocean View

  • Motor/Sepeda = Rp3.000
  • Mobil = Rp5.000
  • Elf/HiAce = Rp25.000
  • Bus = Rp50.000

Area parkir di HeHa Ocean View cukup luas, tetapi jaraknya ke lobi sekitar 200 meter. Bila enggan berjalan kaki, ada shuttle gratis setiap beberapa menit.

Tersedia juga area parkir VIP yang lebih dekat lobi. Tarifnya Rp50.000/mobil.

Jam Buka dan Harga Tiket Masuk HeHa Ocean View

Harga tiket masuk HeHa Ocean View sekarang lebih sederhana.

  • Senin - Jumat
    Pk 09.00-21.00 = Rp20.000 per orang
  • Sabtu, Minggu, dan hari libur
    Pk 08.00-21.00 = Rp20.000 per orang

Kalau ingin lebih murah lagi ada tiket terusan HeHa Sky View dan HeHa Ocean View seharga Rp25.000. Bisa digunakan hingga keesokan harinya, tetapi tidak berlaku untuk hari Sabtu, Minggu, dan libur nasional.

Spot Foto di HeHa Ocean View

HeHa Ocean View memiliki banyak spot foto yang keren dengan latar belakang laut. Namun, bila ramai, seringkali kita harus antri lama untuk berfoto di sana. Kita juga perlu membayar tiket lagi, harganya sebagai berikut:

  • Santorini = Rp30.000 per orang
  • Trinity Glass = Rp30.000 per orang
  • Ringstone = Rp20.000 per orang
  • Waterfall = Rp20.000 per orang
  • Terra Curve = Rp20.000 per orang
  • Air Balloon = Rp20.000 per orang
  • HeHa Airplane = Rp20.000 per orang
  • Pink Horizon = Rp15.000 per orang
  • Hexagon = Rp.20.000 per orang
  • Rainbow = Rp10.000 per orang
  • Polkadot = Rp10.000 per orang
  • Chromatic Car = Rp10.000 per orang

Setiap spot foto sudah ada fotografernya, kita tinggal membayar Rp5.000 lagi untuk setiap file yang kita copy.

Banyak wisatawan yang tidak siap dengan hal ini, terutama bila datang bersama keluarga atau rombongan. Idealnya sih kita menyiapkan bujet sekitar Rp100.000 per orang. Bila semobil ada 7 orang, totalnya tinggal dikalikan saja.

Food Stall di HeHa Ocean View

Kita tidak diperbolehkan membawa makanan atau minuman dari luar HeHa Ocean View. Namun, jangan khawatir, di dalam banyak food stall.

Saat ramai, kadang food stall kehabisan makanan dan minuman padahal kita sudah sangat haus karena berjalan cukup jauh. Jadi, tidak ada salahnya untuk menyimpan makanan dan minuman di kendaraan sebagai cadangan bila hal ini terjadi.

Fasilitas Lainnya di HeHa Ocean View

Heha Ocean View juga menyediakan toilet, musala, panggung untuk berbagai acara, pijat reflexology, dan tur dengan Jeep.

Baca juga:
view photo