JAZZ MBEN SENEN
Menikmati Jogja Malam Hari di Tengah Alunan Jazz

Menikmati Senin malam di bawah langit Jogja di tengah-tengah alunan jazz beserta keramahan khas Jogja tentu bisa jadi pilihan yang menarik untuk refreshing-melepas lelah dari kesibukan di awal minggu.

Diperbarui tgl 22 Desember 2021

Pemain Saksofon dan Bass

Pemain Saksofon dan Bass
(YogYes.com / Jaya Tri Hartono)

Tiket Masuk Jazz Mben Senen 2018
Gratis

Jam Buka Jazz Mben Senen
Setiap Senin: pukul 20.00 WIB - selesai

"If you have to ask what jazz is, then you'll never know" - Louis Amstrong

Baca juga:

Apa itu jazz? Barangkali bisa diandaikan seperti ketika kita mempertanyakan makna hidup ini, yang perlu kita lakukan adalah hayati keberadaan kita, dan mainkan peran sebaik-baiknya sebagai manusia dengan kesadaran penuh. Begitulah jazz ada, mainkan dan nikmati! Jazz merupakan sebuah ekspresi kemerdekaan dalam bermusik - kemerdekaan jiwa dalam mengekspresikan dunia dalam dirinya, sebuah pengembaraan ke dalam diri dengan berbagai improvisasi. Seperti kutipan dari George Gershwin seorang komposer dari Amerika, dikatakannya bahwa hidup ini kurang lebih menyerupai jazz, akan menjadi jauh lebih baik lagi jika kita melakukan improvisasi.

Jazz Mben Senen yang berarti jazz setiap Senin merupakan sebuah pertunjukan musik jazz yang rutin diselenggarakan setiap hari Senin malam oleh Komunitas Musik Jazz Jogja. Jazz Mben Senen yang berlokasi di halaman Bentara Budaya - Kota Baru ini menghadirkan sebuah pertunjukkan musik yang elegan namun merakyat. Untuk dapat menikmati jazz di Jazz Mben Senen kita tidak dikenai biaya selain parkir kendaraan, namun disediakan kotak sumbangan bagi para penonton jika ingin menyumbang seikhlasnya. Jazz Mben Senen dimulai dari pukul 20.00 hingga tengah malam.

Musik Jazz biasanya identik dengan kemegahan dan dapat dinikmati dengan cara yang mewah atau oleh kalangan menengah ke atas. Seperti yang kita ketahui musik jazz merupakan sebuah genre musik yang memiliki prestise tersendiri, padahal jika ditilik kembali menurut sejarahnya musik jazz berawal dari sebuah derita serta perbudakan. Nah, Jogja memiliki Jazz Mben Senen yang dapat dinikmati oleh semua kalangan. Event ini memang diselenggarakan sebagai wadah untuk berkreatifitas dan tempat berkumpulnya para pecinta musik jazz, namun Jazz Mben Senen juga memiliki tujuan ingin memasyarakatkan musik jazz.

Suasana santai dan hangat dapat ditemukan di sini, di antara MC yang asik dan kocak, para musisi, serta pengunjung yang dapat berpartisipasi dalam bermain musik dengan adanya jam session. Ya, di sini kita bisa nge-jam bareng mengekspresikan kemampuan bermusik kita dengan kawan-kawan di Jazz Mben Senen, begitu pun bagi penikmat musik jazz untuk sekedar duduk santai menikmati permainan musik dari para musisi Jazz. Melepas lelah dari kesibukan hari pertama di awal minggu dengan menghabiskan malam sambil menikmati Jazz di tengah-tengah keramahan Jogja, tentu bisa jadi pilihan yang cocok untuk siapapun para pecinta musik!

Baca juga:
view photo